victims

Thursday, December 4, 2014

Tanya Derry Sebelum Membeli : Volendam Cheese Stick

Kerabat yang sekolah di Bandung bertanya alamat, konon ingin mengirimkan merchandise acara seni-seni-an ternama di kampusnya Bung Karno. Namun ketika paket dibuka, ada hal lain yang turut serta mengikuti. Kebahagiaan bertingkat itu namanya, karena yang berlipat hanyalah perut saya.
Di dalamnya ada kaos abu-abu yang posisinya sebagai merchandise dan beberapa makanan 'khas' Bandung dan satu bungkus makanan yang tampaknya bukan orang sini. Impor.



Dengan teks berbahasa entah, Belanda ? ya Eropa situ deh pokoknya, serta bergambarkan logo ibu-ibu yang khas sekilas saya mengira kawan saya itu baru pulang dari negara mana dan bawa cemilan dari sana,
namun ini menjawab semua...

Pemilihan font dan bahasanya cukup baik sehingga sekilas saya mengira ini bukan produk lokal. Cemilan ini sebelumnya saya tak pernah bertemu entah karena saya ada di Jogja atau saya kurang gaul.




Kemasannya serupa dengan snack-snack di deretan snack impor di supermarket sehingga kesan pertawa orang awam seperti saya akan mengira snack ini adalah dari luar negeri. agak takjub sebenarnya dan bertanya-tanya, "kok bisa-bisanya gw baru tahu" disegel dengan segel merah yang juga bertuliskan bahasa asing semakin meyakinkan orang awam melihat produk ini sebagai produk eropah.




Keunggulan yang mereka tonjolkan adalah pembuatan cheese stick ini menggunakan tiga macam keju yang membuat rasanya lebih enak. berat bersihnya cuma 150g yang membuat ini layaknya beli banyak kalau mau jadi cemilan nonton atau nugas.

Rasanya Gimana Der ?

rasanya enak. cheese stick-nya kering dan enak (diulang). komposisinya kalau menurut mereka 3 macam keju namun kurang satu bagi saya, yaitu air mata. haha, itu istilah saya dan teman-teman memaknai makanan yang enak banget, bikinnya harus pake air mata biar nikmat. harus beli kalau suka cheese stick, kalo ga suka makan ini mungkin jadi suka. Janganlah dibandingin sama yang di minimarket kapitalis sekitar rumah anda. Beli yang ini aja walaupun harus bayar ongkir. Liat di Kaskus harganya sih 25.000 satu kantung, entah setelah kenaikan BBM dan Inflasinya serta Ongkir. 

Mungkin 25.000 ini mahal di packagingnya, maka dari itu produk ini pas untuk kado ulang tahun atau wisuda, atau abis jadian/balikan.

kalau untuk makan sendiri baiknya packagingnya jangan dibuang. sayang-sayang.